KAMPUS MENGAJAR BATCH 5

Hallo warga teknik👋🏻👋🏻
Ada info mengenai Kampus Mengajar BATCH 5 yang merupakan salah satu rangkaian program Kampus Merdeka.

Apa sih Kampus Mengajar itu?
Kampus Mengajar adalah sebuah program yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa selama 1 (satu) semester untuk membantu para guru dan kepala sekolah jenjang SD dan SMP dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran yang terdampak pandemi.

Pendaftaran Kampus Mengajar sendiri akan dimulai pada:

1 — 13 November 2022

Persyaratan yang harus dipenuhi:
1. Mahasiswa aktif dari program studi S1 dan vokasi D3/D4 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di bawah naungan Kemendikbudristek.
2. Minimum berada di semester 4 (empat) pada tahun akademik 2022/2023.
3. Belum pernah mengikuti di Kampus Mengajar Perintis, Kampus Mengajar Angkatan 1,2, dan 3, 4.
4. IPK minimal 3,00 dari skala 4,00.
5. Program studi terakreditasi.

Link Pendaftaran:
https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program/mengajar

Untuk informasi lebih lengkap dapat diakses melalui:

Website: https://sites.google.com/wartek.belajar.id/faqmahasiswakm/home/kampus-mengajar
Instagram: @kampusmengajar